Pesatnya perkembangan fashion muslim di Indonesia banyak memunculkan baju muslim branded yang cukup kental dengan kearifan lokal.
Dewasa ini, sudah tidak ada lagi alasan untuk tidak mengenakan pakaian muslim, baik pria atau wanita. Seperti omongan yang sering antum dengar disekeliling, “Asli gak mau pakai baju muslim, modelnya gak kekinian.”
Sumber Gambar dari Kru Samase Home
Contents
Baju Muslim Brand Lokal Menjadi Sorotan
Berbagai macam alasan pada zaman dahulu banyak sekali dilontarkan oleh masyarakat untuk menjauhi pemakaian baju muslim.
Jarang sekali ada yang memakai baju islami dalam keseharian, kalaupun ada paling saat Perayaan Hari Besar Umat Islam saja.
Namun, seiring berjalannya waktu kesadaran akan pakaian yang islami dan nyaman digunakan semakin besar. Hal ini berdampak baik terhadap permintaan baju muslim yang semakin meningkat di tanah air Indonesia ini.
Berbagai produsen di industri fashion banyak yang mengeluarkan baju muslim. Tentu saja dengan mengangkat konsep kearifan lokal, baju muslim di Indonesia memiliki banyak keberagaman.
Keberagaman baju muslim di Indonesia dapat dilihat dari segi corak, model, dan kualitas bahan yang digunakan. Sehingga, tak sedikit baju muslim kearifan lokal cocok untuk para pengguna dan melekat di hati masyarakat.
Antum ingin memenuhi kebutuhan baju muslim yang fleksibel digunakan kapan saja? Langsung saja antum simak info mengenai merek-merek baju islami yang terkenal branded berikut ini, check this out:
Rekomendasi Merek Baju Muslim Branded Local Pride
Membahas tentang kebutuhan baju muslim, saat ini banyak merek-merek baju muslim branded di Indonesia. Insya Allah produk-produk yang dibuat oleh produsen lokal tidak kalah saing dengan produk fashion asing.
Dengan adanya berbagai merek lokal yang mampu memenuhi kebutuhan pakaian muslim, shobat tidak perlu lagi repot-repot mencarinya di luar negeri.
Berikut ini berbagai macam merk baju muslim branded local pride terkenal di Indonesia yang wajib antum lirik, berikut ini adalah listnya.
- Samase
Shobat, merek baju islami yang banyak digemari masyarakat adalah Samase. Desain baju muslim yang ditawarkan berbeda dengan merk yang lain.
Baju muslim pria yang ada di Samase dapat digunakan oleh usia anak-anak, remaja, hingga dewasa. Ada banyak jenis baju yang ditawarkan mulai dari kurta, koko, koku, ghamis, jubah, kaftan dan yang lainnya.
Baju muslim ternama ini selalu mengeluarkan model terbaru pada setiap bulannya yang bisa antum gunakan untuk beribadah. Bahkan, beberapa model Samase mengusung desain batik sebagai kearifan lokal Indonesia.
- Rabbani
Merek Rabbani sudah sangat familiar didengar, Rabbani telah dicap sebagai merek baju islami terkenal. Kualitas produk terpercaya dan harga relatif terjangkau. Model yang disediakan cukup bervariasi, terutama baju muslim pria.
Rabbani menggunakan bahan dasar katun dan juga polyster dalam setiap produknya. Dengan hal tersebut, Insya Allah antum dapat dengan nyaman menggunakan baju muslim tersebut untuk ibadah dan aktiiftas keseharian.
- Fadhkera
Merek ini berorientasi terhadap pakaian koko pria muslim. Produk yang dikeluarkan tidak jauh dari kearifan lokal dengan “bumbu” modern.
Desain yang ada pada merek Fadhkera lebih elegan, kekinian, simpel, dan cocok untuk digunakan pada saat beraktifitas sehari-hari.
- Shafira
Salah satu merek baju muslim yang dicari oleh masyarakat karena modelnya yang kekinian adalah Shafira. Kualitas yang bagus menjadikan produk-produk Shafira banyak dilirik oleh pengguna pakaian muslim di Indonesia.
Sama halnya dengan merek Rabbani, Shafira menggunakan bahan katun dan polyster untuk beberapa produknya. Insya Allah, dengan bahan material ini dapat mmembuat pengguna menjadi nyaman saat dipakai.
- Al Amwa
Al Amwa merupakan merek baju muslim di Indonesia yang cukup diminati oleh masyarakat. Al Amwa terbuat dari bahan-bahan berkualitas premium yang membuat penggunanya nyaman memakai pakaian muslim.
Alhamdulillah, harga yang ditawarkan oleh Al Amwa juga relatif terjangkau masyarakat. Produk-produk yang dijual oleh Al Amwa antara lain adalah kurta pakistan, rompi shalat, koko, sirwal, gamis, dan setelan anak.
- Zayidan
Baju muslim terkenal lainnya adalah Zayidan. Zayidan menyediakan berbagai macam koko, gamis, dan jubah yang banyak diminati oleh masyarakat.
Masalah harga, produk-produk yang ditawarkan Zayidan terbilang terjangkau. Berbagai macam produk ditawarkan tersedia dalam kuantitas stock yang banyak.
- Bunayya
Merek local pride untuk baju muslim lainnya adalah Bunayya. Bunayya hadir membawa baju-baju muslim pria dengan model simpel dan elegan.
Baju-baju muslim Bunayya sangat fleksibel untuk digunakan beraktifitas dan lebih nyaman digunakan dalam keseharian, dalam ataupun luar ruangan.
Itulah ketujuh merek baju muslim branded local pride yang dapat antum lirik. Insya Allah, merek-merek baju muslim yang ada di Indonesia sudah mengikuti perkembangan zaman (up to date) dan bergaya kekinian.
Antum dapat memilih model baju muslim yang ingin dikenakan sesuai dengan kebutuhan dan juga budget yang antum miliki.
Mungkin hanya sekian saja info yang bisa kami sampaikan. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa pada artikel kami yang berikutnya.